Kabarangincom – Bocoran Setlist Konser Coldplay Jakarta, berikut bocoran lagu lain juga kemungkinan akan dinyanyikan. Simak di Kabarangin.com
Chris Martin dan rekan-rekan akan segera mengunjungi Indonesia dalam rangka tur konser bertajuk Music of The Spheres.
Tiket konser, yang telah dijual sejak bulan Mei, sekarang sudah habis terjual. Konser Coldplay ini akan diselenggarakan di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada tanggal 15 November 2023. Menurut informasi dari akun Instagram @pkentertainment.id selaku promotor, konser dijadwalkan berlangsung mulai jam 13.00 hingga 21.00 WIB.
Baca Juga: Jadwal dan Cara Beli Tiket Konser Coldplay di Jakarta 2023
Hingga saat ini, tidak ada pengumuman resmi mengenai setlist yang akan dipentaskan, baik dari Coldplay maupun promotor. Namun, berdasarkan konser Coldplay sebelumnya di Jepang dan Taiwan, selain lagu-lagu dari album Music of the Spheres, beberapa lagu lain juga kemungkinan akan dinyanyikan.
Dengan demikian dikutip wikipedia Music of the Spheres, daftar lagu yang dihadirkan dalam konser di Jepang dan Taiwan dapat dijadikan sebagai acuan bagi penonton konser Coldplay di Jakarta besok.
Baca Juga: Usai Konser Coldplay Jakarta: Kami Akan Kembali (2023)
Bocoran Setlist Konser Coldplay Jakarta
Berdasarkan informasi dari laman setlist.fm, Chris Martin dan tim biasanya mengorganisir konser menjadi empat babak atau segmen, dengan total 22 lagu. Berikut ini adalah Bocoran Setlist Konser Coldplay untuk konser Coldplay pada tanggal 15 November 2023:
Act I (Planets)
– Higher Power
– Adventure of a Lifetime
– Paradise
– The Scientist
Act II (Moons)
– Viva La Vida
– Something Just Like This
– In My Place
– Orphans
– Yellow
Act III (Stars)
– Human Heart
– People of the Pride
– Clocks
– Infinity Sign
– Hymn for the Weekend
– Aeterna
– My Universe
– A Sky Full of Stars
Act IV (Home)
– Sparks
– Magic
– Humankind
– Fix You
– Biutyful
Nah, itulah daftar lagu yang diperkirakan akan dibawakan dalam konser Coldplay berjudul Music of the Spheres pada tanggal 15 November 2023 di Jakarta esok hari. Selamat menikmati nyanyian, Dab